Archive for Internasional

LETUSAN GUNUNG DI ESLANDIA BISA MENGHANCURKAN EKONOMI EROPA !!!

//
https://i0.wp.com/1.bp.blogspot.com/_mmBw3uzPnJI/S8xAG-33JrI/AAAAAAABLLw/HPao_GOXHU8/s1600/iceland_volcano_pics_10.jpg

London, Minggu – Terhentinya penerbangan di hampir seluruh Eropa akibat awan abu vulkanik Eslandia bisa menggoyahkan pertumbuhan ekonomi kawasan. Usaha biro perjalanan udara, kargo pesawat, penerbangan, pariwisata, dan bahan bakar jet dalam lima hari ini sudah terkena dampaknya.

Hingga hari Minggu (18/4), sebagian besar bandara di Eropa masih tutup. Otoritas terkait belum mengizinkan pesawat lepas landas karena langit di sebagian Eropa, terutama Eropa utara, masih tersaput awan abu vulkanik dari Eslandia. Itu berarti, sejak gunung meletus, Rabu (14/4), sudah lima hari bandara di seluruh Inggris Raya, atau sudah empat hari bandara di sebagian daratan Eropa, ditutup.

https://i0.wp.com/2.bp.blogspot.com/_mmBw3uzPnJI/S8xAPV96JcI/AAAAAAABLMQ/POXZjScMFto/s1600/iceland_volcano_pics_06.jpg

https://i0.wp.com/1.bp.blogspot.com/_mmBw3uzPnJI/S8xAUUGdWKI/AAAAAAABLM4/fqyml_OfRnk/s1600/iceland_volcano_pics_01.jpg

Akibat terhentinya operasional penerbangan domestik dan lintas benua, dari dan ke Eropa, kegiatan ekonomi produktif, seperti usaha jasa perjalanan, kargo atau jasa pengiriman udara, penerbangan, pariwisata, dan usaha bahan bakar jet, dalam empat atau lima hari ini amat terpukul. Ekspor bunga dan sayuran lewat angkutan udara dari Afrika ke supermarket Eropa, misalnya, terpukul akibat gangguan penerbangan tersebut.

Beberapa pakar ekonomi menjelaskan, sejauh ini mereka belum begitu khawatir. Tentu saja jika letusan gunung yang disertai awan abu vulkanik itu cepat reda dalam sepekan ini. Jika letusan gunung terus berlanjut, yang diikuti makin meluasnya gangguan awan abu, akan berpotensi menghancurkan pertumbuhan Eropa.

Dalam skenario terburuk, yakni jika gangguan penerbangan akibat awan abu vulkanik itu menutup Eropa hingga satu bulan, pertumbuhan ekonomi kawasan bakal melambat. Vanessa Rossi, ekonom senior di Chatham House, London, mengatakan, persentase pertumbuhan Eropa tahun 2010 yang diprediksikan 1-1,5 persen bakal merosot 1-2 poin akibat hilangnya pendapatan sektor pariwisata regional.

https://i0.wp.com/2.bp.blogspot.com/_mmBw3uzPnJI/S8xAHUJ-N6I/AAAAAAABLMA/65lBoSlUjbk/s1600/iceland_volcano_pics_08.jpg

”Itu berarti banyak negara di kawasan Eropa takkan mengalami pertumbuhan ekonomi tahun ini. Secara harfiah, hal itu akan memperlambat proses pemulihan,” kata Vanessa Rossi.

Usaha biro perjalanan dan wisata saat ini menyumbang sekitar lima persen terhadap produk domestik bruto global, sekitar tiga triliun dollar AS, dan sepertiga di antaranya disumbangkan Eropa. Meski tidak semuanya itu akan hilang, Rossi memperkirakan industri pariwisata bisa kehilangan 5 dollar-10 dolar AS jika keadaan terus memburuk.

Operator kargo terbesar di dunia, DHL dan UPS misalnya, menggunakan bandara di Jerman sebagai pusat distribusi ke seluruh dunia. Sementara Fedex Corp menggunakan bandara di Perancis. Namun, pada hari Minggu, bandara di dua negara itu telah memperpanjang larangan terbang karena awan abu vulkanik masih mengganggu.

https://i0.wp.com/4.bp.blogspot.com/_mmBw3uzPnJI/S8xAHCxhcLI/AAAAAAABLL4/_rgCZYtOlgg/s1600/iceland_volcano_pics_09.jpg

https://i0.wp.com/3.bp.blogspot.com/_mmBw3uzPnJI/S8xAGicOdEI/AAAAAAABLLo/H9yPePc4hDA/s1600/iceland_volcano_pics_11.jpg

Hari Minggu, otoritas Austria, Inggris Raya, Denmark, Swedia, Jerman, Perancis, Swiss, Austria, Belgia, Bosnia, Slovenia, Hongaria, Italia, Belanda, dan Finlandia masih tutup, baik untuk penerbangan domestik, lintas Atlantik, maupun lintas benua. Adapun bandara Norwegia, Ukraina, Rusia, dan sebagian Spanyol sudah dibuka.

Gunung api yang meletus itu terletak di bawah permukaan lapisan es tebal atau gletser Eyjafjallajokull, Eslandia. Semburan abu vulkaniknya menjulang setinggi kurang lebih 10 kilometer. Awan abu vulkanik telah meluas hingga Eropa Utara sehingga 17.000 penerbangan tidak beroperasi. Hingga Minggu, Eropa utara masih berselimutkan awan abu vulkanik yang tebal.(AFP/AP/REUTERS/CAL)

https://i0.wp.com/1.bp.blogspot.com/_mmBw3uzPnJI/S8w_GJAeTmI/AAAAAAABLJo/5Wvff77GrWE/s1600/iceland_volcano_pics_27.jpg

https://i0.wp.com/3.bp.blogspot.com/_mmBw3uzPnJI/S8w_FZMz02I/AAAAAAABLJQ/ro6x67L0hds/s1600/iceland_volcano_pics_30.jpg

sumber :http://cetak.kompas.com/read/xml/2010/04/19/03534546/ekonomi.bisa.hancur